Buserkriminalitas.com, MINAHASA – Sampah bekas terlihat mengapung di saluran air di Kelurahan Tondano Selatan. Tumpukan sampah, terutama plastik bekas, tidak hanya menghambat aliran air tetapi juga meningkatkan risiko banjir dan menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan masyarakat.
Berdasarkan pantauan media, sampah yang menumpuk di saluran air semakin parah, terutama saat musim hujan. Kondisi ini memperburuk saluran air dan berpotensi menyebabkan genangan air di pemukiman sekitar.
Meskipun sudah ada himbawan untuk tidak membuang sampah sembarangan. Kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci utama dalam mengatasi masalah ini. Jika kebiasaan membuang sampah sembarangan terus berlanjut, permasalahan ini akan terus berulang.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Minahasa Vicky Kaloh, saat dimintai tanggapan, menegaskan bahwa pihaknya akan segera mengambil tindakan untuk membersihkan saluran air yang tersumbat. Diharapkan, dengan kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, masalah sampah dapat ditangani dengan lebih efektif sehingga risiko banjir dan penyakit dapat dikurangi.
(Atar)
Posting Komentar untuk "Tumpukan Sampah Bekas Terlihat Mengapung di Saluran Air."