Sat Lantas Polresta Manado Prakarsai Penambalan Jalan Bersama PU, Cegah Potensi Kecelakaan

Buserkriminalitas.com, MANADO - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Manado menginisiasi perbaikan jalan berlubang di sejumlah titik rawan kecelakaan di Kota Manado. Bekerja sama dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU), langkah ini diambil untuk mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas (laka lantas) akibat kondisi jalan yang rusak, (24/2/2025).

Kasat Lantas Polresta Manado Kompol Andrew Kilapong menyampaikan bahwa inisiatif ini lahir dari hasil patroli rutin dan laporan masyarakat yang mengkhawatirkan keselamatan pengendara. “Kami bergerak cepat berkoordinasi dengan Dinas PU untuk melakukan penambalan jalan demi melindungi pengguna jalan dan mencegah kecelakaan,” ujar Kasat Lantas.

Proses penambalan dilakukan di beberapa ruas jalan utama, termasuk kawasan padat kendaraan yang sering dilalui pengendara roda dua dan roda empat. Petugas Sat Lantas turut mengatur arus lalu lintas agar proses perbaikan berjalan lancar tanpa mengganggu mobilitas warga.

Warga mengapresiasi gerak cepat ini, merasa lebih aman dan nyaman saat berkendara. Sat Lantas Polresta Manado memastikan akan terus memantau kondisi jalan dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menjaga keselamatan dan ketertiban berlalu lintas di wilayah Kota Manado.

(Atar)

Posting Komentar untuk "Sat Lantas Polresta Manado Prakarsai Penambalan Jalan Bersama PU, Cegah Potensi Kecelakaan"