BITUNG,BUSERKRIMINALITAS,COM,Pada hari Senin, 7 Oktober 2024, pukul 13.00 WITA, Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, SIK., MH., menyambut kedatangan Tim Puslitbang Polri di Polres Bitung. Tim yang dipimpin oleh Kombes Pol Syahrial M. Said, SIK., bersama Kompol Septi Astuti, S.T., MA., serta operator dan konsultan dari Universitas Indonesia, Dr. Drs. Suryadi, M.T., bertujuan untuk melakukan penelitian terkait "Evaluasi Website dan Peralatan dalam Rekrutmen Anggota Polri" guna mendukung pengembangan SDM Polri yang unggul.
Pertemuan dengan tim peneliti berlangsung di ruang kerja Kapolres Bitung, didampingi Kabag SDM Polres Bitung, AKP Muh. Taufiq, S.Sos. Setelah itu, tim melanjutkan kegiatan ke ruang Rapat ED untuk memulai proses penelitian.
Sebelum penelitian dimulai, diadakan sesi tatap muka antara tim peneliti dan para anggota Polres Bitung yang menjadi objek penelitian. Kapolres Bitung mendampingi Ketua Tim Puslitbang Polri dalam sesi ini. Objek penelitian terdiri dari 40 Bintara dan perwira baru, serta 10 calon siswa yang sebelumnya tidak lolos seleksi rekrutmen Polri.
Kegiatan penelitian oleh Tim Puslitbang Polri di Polres Bitung selesai pada pukul 14.15 WITA, berlangsung dalam suasana yang kondusif dan terkendali.
(REDAKSI)
Post a Comment for "Tim Puslitbang Polri Lakukan Penelitian Evaluasi Rekrutmen di Polres Bitung"